Deteksi Dini Stunting Lewat Penimbangan Balita Rutin

redaksi

Kaltaraa1.comTANJUNG SELOR – Kepala Bidang Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana pada DP3AP2KB Provinsi Kalimantan Utara, Deddy Prasetya Noor, menghimbau orang tua untuk rutin menimbang balita mereka di Posyandu.

“Hal ini sangat penting untuk deteksi dini stunting, mencegah keterlambatan pertumbuhan dan perkembangan anak, serta membangun generasi penerus yang sehat dan cerdas,” kata Deddy pada pekan ini.

Baca Juga  DPRD Kaltara Harap Pelaksanaan APBDP 2023 Berjalan Optimal

Penimbangan balita secara rutin menjadi salah satu langkah penting dalam program penanggulangan stunting. Upaya ini dilakukan dengan memastikan standar penimbangan yang sama di semua tempat, sehingga data yang dihasilkan akurat dan dapat dibandingkan dengan mudah.

“Petugas penimbangan telah dilatih untuk memiliki pemahaman yang sama. Mereka dibekali pengetahuan dan keterampilan untuk melakukan penimbangan balita dengan tepat dan menginterpretasikan hasil penimbangan dengan benar,” ungkapnya.

Baca Juga  Waspada Penipuan File APK, Ini Himbauan BRI Cabang Tanjung Selor

Orang tua juga dihimbau untuk rajin membawa balitanya ke Posyandu, tidak hanya saat penimbangan massal yang diadakan dua kali setahun. Pemeriksaan rutin setiap bulan di Posyandu sangat penting untuk memantau perkembangan tumbuh kembang anak secara menyeluruh.

Hasil penimbangan balita dapat digunakan untuk memantau dan mengevaluasi kondisi tumbuh kembang balita di wilayah pelayanan Puskesmas. Data ini menjadi dasar bagi Puskesmas untuk mengambil langkah-langkah intervensi yang tepat jika ditemukan balita dengan stunting atau berisiko stunting.

Baca Juga  Ketua DPRD Kaltara Achmad Djufrie: Idulfitri Jadi Momen Perkuat Silaturahmi dan Kebersamaan dengan Masyarakat

“Dengan deteksi dini dan intervensi yang tepat, stunting dapat dicegah. Mari bersama jaga kesehatan dan tumbuh kembang anak-anak kita,” pungkasnya. (adv)

Bagikan:

Ads - After Post Image

Ads - Before Footer